PENGERTIAN LOOK@LAN
Look@LAN adalah/ Look@LAN yaitu/ Look@LAN merupakan/ yang dimaksud Look@LAN/ arti Look@LAN/ definisi Look@LAN.
Look@LAN adalah sebuah software yang digunakan untuk memonitor atau memantau jaringan yang terkoneksi dengan pengguna (user) secara cepat dalam mencari dan menemukan host yang aktif pada jaringan yang digunakan oleh pengguna (user). Look@LAN dapat digunakan pada OS apa pun dikarenakan pengoperasiannya yang cukup mudah. Software ini dapat menampilkan laporan yang menyatakan keadaan jaringan pada saat itu juga dalam bentuk tabel. Berikut beberapa fitur yang dimiliki software Look@LAN.
- Pemindahan dari satu atau lebih Scan-Ranges.
- Manajemen lengkap profil jaringan.
- Pindai cepat dalam menemukan host.
- Statistik dan grafik jaringan.
- Profil Explore (teks dan HTML).
- Trapping lanjutkan.
- Jaringan Log.
- Jaringan Tree View.
- Pindai tunggal host.
- Pelaporan.
langkah-langkah untuk menggunakan Look@LAN.
1. Masuk ke program Look@LAN, lalu pilih Create New Profile.
2. Setelah itu, masuk ke jendela Look@LAN wizzard. Kemudian mengisi profile username, speed, from ip dan to ip sesuai kebutuhan, lalu klik next. Sebagai contoh dapat dilihat pada gambar berikut.
3. Kemudian, kita dapat melihat IP address mana saja yang sedang terhubung ke jaringan wireless lan. Pastikan kita tersambung dengan wireless lan sewaktu kita menjalankan aplikasi ini. Jika belum terhubung dapat dihubungkan dulu melalui SSID yang ter-detect di laptop atau gadget Anda, kemudian klik tombol refresh.
4. Sekarang, kita dapat mengecek koneksi dengan menggunakan CMD. Caranya klik start, kemudian ketikkan CMD lalu enter. Kemudian kita coba untuk mengetes IP address yang statusnya sedang online dengan menggunakan perintah ping. Contohnya dapat dilihat pada gambar berikut.
Oke, sekian dulu penjelasan saya tentang cara-cara penggunaan aplikasi Look@LAN. Semoga bermanfaat bagi kalian semua dan selamat mencoba :)
Komentar
Posting Komentar